Halo
sahabat Kebun Cerita, apa kabarnya? Pada kesempatan kali ini, kami akan
memberikan contoh soal TOEFL dan cara pengerjaannya. Contoh soal
test Bahasa Inggris ini diadaptasi buku Barron’s How to Prepare the
TOEFL. Contoh soal TOEFL ini dapat kalian gunakan sebagai bahan
latihan untuk mengukur kemampuan grammar Bahasa Inggris kalian. Selamat membaca
dan mengerjakan.
Contoh soal Test TOEFL dan Pembahasannya | Set 1
Contoh soal Test TOEFL dan Pembahasannya | Set 2
Contoh soal Test TOEFL dan Pembahasannya | Set 3
Contoh soal Test TOEFL dan Pembahasannya | Set 2
Contoh soal Test TOEFL dan Pembahasannya | Set 3
via https://wallpaperaccess.com |
1. …
small specimen of the embryonic fluid is removed from a fetus, it will be
possible to determine whether the baby will be born with birth defects.
a. A
b. That
a
c. If
a
d. When
it is a
2. To
generate income, magazine publishers must decide whether to increase the
subscription price or…
a. to
sell advertising
b. if
they should sell advertising
c. selling
advertising
d. sold
advertising
3. If
it receives enough rain at the proper time, hay will grow quickly, as grass.
Which of the following
word/phrase is grammatically inaccurate?
a. if
b. enough
c. will
grow
d. as
4. Psychology
Today is interesting, informative, and it is easy to read.
Which of the following
word/phrase is grammatically inaccurate?
a. is
b. interesting
c. it
is
d. easy
5. Before
she died, Andrew Jackson’s daughter, who lives in the family mansion, used to
take tourists through her home.
a. before
b. who
c. lives
d. used
to take
Pembahasan
1. Jawaban:
if a (c). Terdapat dua kalimat dalam soal nomor 1. Dalam Bahasa Inggris,
dua atau lebih kalimat tidak dapat berdampingan tanpa adanya konjungsi/conjunction.
Contoh: I am eating, my brother is watching TV. Kalimat tersebut salah secara
gramatika. Kalimat tersebut dapat diperbaiki dengan menambahkan konjungsi, “and”
misalnya sehingga menjadi “I am eating and mybrother is watching TV. Mengikuti
aturan ini, maka pilihan A dan B dapat kita eliminasi. Dalam Bahasa Inggris, if
digunakan untuk menyatakan pengandaian, jika A terjadi maka B akan terjadi,
contohnya. Sedang “when” digunakan untuk menyatakan sesuatu yang terjadi hampir
secara bersamaan, ketika A terjadi, B terjadi. Soal nomor 1 di atas menyatakan “pengandaian”
bukan dua kejadian yang terjadi hampir bersamaan. Maka, jawaban yang teepat
adalah “If a”.
2. Jawaban:
to sell advertising (a). Soal nomor 2 dapat kita jawab dengan
menggunakan konsep parallelism, dimana kita menggunakan jenis kata yang sama
dalam suatu kalimat. Pada soal nomor 2 terdapat kata “to increase”, yang mana
adalah “to + v1”. Maka, verb yang mengikuti setelah kata “to increase” harus
memiliki jenis yang sama yaitu “to + v1”. Olehkarenanya, jawaban yang tepa
tatas soal ini adalah “to sell advertising.”
3. Jawaban:
as (d). Terdapat perbedaan antara “as” dan “like”, yaitu:
§ “as”
memiliki arti “sebagai” sedangkan “like” memiliki arti “seperti.” Perhatikan
contoh dua kalimat berikut.
a. “As
your brother, I will help you clean your room.” (Sebagai kakakmu, aku akan
membantumu membersihkan kamar).
b. “Like
your brother, I will help you clean your room.” (Seperti kakakmu, aku akan
membantumu membersihkan kamar).
Pada
soal nomor 3, pembuat soal ingin mengilustrasikan persamaan pertumbuhan “hay”
dengan “grass”. Maka, kata “as” tidak tepat di kalimat tersebut dan harus
diganti dengan “like”.
4. Jawaban:
it is (c). Soal nomor 4 dapat kita jawab dengan menggunakan
konsep parallelism. Terdapat kata “interesting” dan “informative” dalam soal,
yang merupakan “adjective”. Maka, kata yang mengikuti kata kata ini harus
ditulis dalam bentuk “adjective”. Kata “it is easy” adalah “clause/klausa”.
Maka untuk mengubahnya menjadi “adjective” kita hanya perlu menghapus kata “it
is” karena “easy” sendiri merupakan “adjective”. Jadi, jawaban untuk soal nomor
4 adalah “it is”.
5. Jawaban:
lives (c). Kalimat di atas menceritakan kejadian yang terjadi di
masa lampau dan ditulis dalam “past tense”. Penggunaan “lives” tidak tepat
karena kata kerja ini mengindikasikan “present tense”. “Lives” dalam soal di
atas harus diganti dengan “lived”.
Baiklah
sekian contoh soal TOEFL yang dapat kami berikan, semoga contoh
soal ini bisa bermanfaat. Jangan lupa untuk membagikan contoh soal Bahasa
Inggris ke yang lainnya. Terima kasih dan sampai jumpa lagi.
Comments
Post a Comment